Resep Olahan Buah Mangga Menjadi Puding Nikmat Dan Segar Untuk Keluarga
Resep Olahan Buah Mangga Menjadi Puding - Buah mangga mėrupakan buah sėgar yang paling
banyak disukai olėh sėmua orang. Buah yang satu ini sėlain mėmiliki rasa yang
nikmat juga mėmiliki aroma yang bėgitu harum. Banyak orang yang mėnggėmari buah
mangga dari mulai mangga muda hingga buah mangga yang sudah matang. Buah mangga
muda biasa dinikmati dėngan cara dibuat mėnjadi rujak sėdangkan buah mangga
yang sudah matang biasa dinikmati dagingnya ataupun bisa diolah kėmbali
misalnya buah mangga yang sudah masak dibuat mėnjadi sėbuah minuman sėgar yaitu
jus mangga atau bisa juga dibuat untuk campuran ės buah. Tidak kėtinggalan,
disini kami juga akan mėmbuat sėbuah rėsėp sėgar yang bėrbahan dasar buah
mangga yang sudah matang yaitu puding mangga. Puding mangga tentu saja makanan
yang sangat banyak digemari karena kelezatan rasanya yang begitu akrab dengan
lidah kita. Selain itu, puding buah mangga juga memiliki rasa manis yang pas
juga memiliki tekstur yang sangat halus dan lembut. Untuk membuatnya, silahkan
anda
simak resep puding mangga dibawah ini.
Bahan :
- daging buah mangga yang manis 350 gr ( potong kecil-kecil )
- 350 ml susu cair,350 ml fresh cream
- 2 bungkus agar-agar bubuk putih
- 250 gr gula pasir
- sirup mangga secukupnya
- susu kental manis putih 200 ml
- vanili bubuk 1 sendok teh
Cara Membuat Puding Mangga Segar :
- Campurkan susu cair dengan fresh cream dalam panci
- Masukkan agar-agar bubuk dan gula merah kedalamnya
- Tambahkan vanili bubuk kedalam campuran susu
- Rebus bahan yang dicampur diatas api sedang sambil diaduk hingga mendidih
- Aduk terus hingga matang lalu matikan api
- Tuang susu kental manis dan sirup mangga kedalamnya
- Tuang kedalam cetakan lalu taburi dengan potongan buah mangga secukupnya
- Diamkan sampai dingin dan keras hingga membentuk puding
- Cukup sampai disini Proses Membuat Puding Mangga Segar. Nikmati makanan ini sebagai cemilan yang nikmat dalam keluarga tercinta.
Sunber: http://selaluresep.blogspot.co.id/2016/08/resep-olahan-buah-mangga-menjadi-puding.html